Minggu, 17 Januari 2016

BONEKA PANDA

    ANIMAL'S PANDA

Panda merupakan hewan yang mempunyai warna bulu yang bagus, dan sangat lebat . Hewan pemakan bambu muda ini sangat suka sekali tidur apalagi di musim dingin , tidur merupakan hobi.nya.. tapi panda sulit untuk berkembangbiak bayangkan aja di seluruh dunia hanya terdapat 32 ekor di kebun binatang..

Kalian mau tau cerita panda simak yaa..

"KAWAN!! ADA PEMBURUUU!!", teriak panda pada hewan lainnya.
Semua hewan yang mendegarnya langsung lari terburu-buru . Mereka semua takut jika sampai menjadi buruan. Para pemburu itu datang dengan senapan yang dapat melumpuhkan gajah sekalipun hanya dengan satu tembakan.
  semua hewan pada malam itu sudah berhutang nyawa kepada panda, satu-satunya hewan yang tidak bisa tidur dimalam hari. Ia, entah kenapa selalu terjaga setiap malam. Disaat kelinci, kambing, dan jerapah bisa tidur, justru panda tidak bisa merem sedikit pun. Mereka bilang kalau panda terkena insomnia. Penyakit yang menyebabkan hewan jadi sulit tidur. 
Setiap hari, panda kerjanya hanya makan bambu saja. Lalu ketika disiang hari ia baru bisa tidur setelah kekenyangan dan didera rasa ngantuk luar biasa. Sore hari, ia makan lagi. Entah berapa kali panda selalu begitu. Sedangkan kelinci, pada siang hari ia justru berlarian hanya untuk mencari makan. Begitu juga dengan singa, raja hutan ini harus kejar-kejaran dengan kijang. Dan ketika malam tiba, mereka lelah dan tertidur. Tapi tidak dengan panda, ia tidak pernah berlari. Ia tidak merasa lelah dan selalu terjaga. Untuk itulah para hewan bersepakat untuk menjadikannya sebagai penjaga malam. Kalau pemburu datang, dia akan memperingatkan.
Tapi, siang ini terjadi perburuan yang sangat besar. "PEMBURUUUU!" Teriak singa. "AAAAAAaaaUU", suara singa yang lumpuh terkena senapan.
Sementara itu, semua hewan langsung saling memperingatkan akan datangnya bahaya. Dan panda yang sedang tidur pulas pun sontak bangun dan berlari. "PEMBURUU!!". "ADAW!.. ADAW!" dua tembakan melesat ke arah panda. Karena baru bangun, ia tidak bisa berlari kencang. Untungnya tembakan itu meleset. "ADAW!" Sekali lagi, tembakan itu menyerempet muka panda. Karena sangat ketakutan, akhirnya panda pun mempercepat larinya. Ia lolos, tapi sudah mengalami luka diwajahnya. Ia mencoba masuk ke selah-selah pohon bambu dan bersembunyi disana. 
Pada saat yang sama, kijang bersembunyi disemak-semak. Naas, pemburu sudah mengincarnya dari tadi dan ia pun terkapar dengan satu tembakan. Panda sudah tidak tidur dari tadi malam. Siang ia juga tidak tidur. Dan sekarang sudah menjelang malam, tapi para pemburu belum juga pergi. Mereka masih menginginkan panda. Karena tahu kalau tempat persembunyiannya didatangi pemburu, ia segera pindah lokasi. Ia sekali lagi berlari, tapi ia hanya diam sebab semua temannya telah tertangkap.
Saat sedang dalam gelisah tiba-tiba dia mendegar suara, "hey.. panda..". Panda menoleh, tapi ia tidak melihat siapapun. "hey.. disini.. disini..". Ia melihat kelinci. 
"Cepat.. kamu masuk kegua. Disana sudah ada gagak dan kijang.. aku akan mengawasi dari sini". Tak pikir panjang, panda pun menuju gua yang dimaksud. Ia disambut oleh kijang dan gagak. Mereka diam disana. Sementara itu, pemburu datang. Akhirnya kelinci meminta bantuan laba-laba untuk membuat jaring yang menutupi gua. Maka para laba-laba pun bekerja sama untuk menutup muka gua dengan jaring. Setelah itu, para pemburu sudah sangat dekat. 
"Kemana perginya binatang itu?."
"Mungkin, mereka bersembunyi digua itu."
"Apa kamu bodoh?. Kamu tidak lihat jaring laba-laba itu?. kalau mereka masuk, jaringnya pasti rusak."
"cepat cari lagi ke selah-selah bambu itu!"
"Baik bos.."
Karena mereka tetap tidak menemukan panda, akhirnya mereka pulang.
Tapi apa yang terjadi dengan panda?. Sudah dua hari  ia tidak tidur, matanya menghitam. Ia sangat ngantuk dan ingin segera tidur. Tapi gua bukan tempat tidur yang bagus, ia ingin tidur dibawah pohon bambu. Setelah ia sampai diselah pohon bambu, malam itu untuk yang pertama kalinya dia tidur. Suara dengkurannya membuat kijang dan kelinci justru sulit tidur. Pagi harinya, ia bangun dengan semangat. Sementara kijang dan kelinci sudah punya kantung mata. Mereka langsung teler begitu saja.
Mungkin anda aldalah penderita insomnia. Tapi jujur saja, jika anda benar-benar kelelahan pasti anda juga akan tertidur pulas. Tanpa harus minum obat dan apalah yang justru berpengaruh buruk pada kualitas tidur anda. Rata-rata, orang cepat tidur setelah mereka mengalami perjalanan jauh. Itu karena mata mereka lelah melihat jalan dan itu menghipnotis. Anda memang tidak perlu harus menempuh perjalanan jauh hanya untuk tidur, paling tidak silahkan olahraga untuk memperbaiki kesehatan anda. 
Lucu Bukan cerita.nya bonekanya pun juga lucu low , sangat menggemaskan :-)
Bagi kalian yang suka banget sama boneka panda yang lucu ini kalian bisa memesan di www.bonekamu.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar